Jumat, 21 Desember 2012

E-mall


Elektronic Mall (E-Mall) adalah Pusat Pertokoan Elektronik yang menyediakan fasilitas mirip dengan mall di dunia nyata, pada mall eletronik ini ditampilkan produk-produk dari berbagai toko, dan jika pengunjung mall tersebut tertarik untuk membeli, pada mall elektronik ini juga disediakan berbagai fasilitas sampai termasuk transaksi. Pembayaran biasanya dilakukan dengan kartu kredit dan pengirimin barang melalui pos atau jasa kurir. Dengan kata lain, E-mall adalah web site yang menampilkan katalog elektronik maupun barang-barang lainnya dari beberapa pemasok, dan biaya komisi dari mereka untuk pendapatan penjualan dihasilkan di situs tersebut.

Kelebihan E-mall
Akses luas. Dengan terhubung lewat internet maka dapat mengkses semua barang yang diinginkan yang ditawarkan di internet tersebut serta waktu yang tidak terbatas. Karena pada waktu kapan pun asalkan kita terhubung dengan internet, kita bisa mengaksesnya tanpa ada batasan hari libur atau semacamnya
Hemat. Hemat meliputi hemat waktu, biaya, dan tenaga. Karena dengan E-mall kita sebagai konsumen akan mudah mendapatkan apa yang kita inginkan hanya dengan mengakses internet. Tanpa mencari lokasi toko kita bisa langsung memesan apa yang kita butuhkan.

Kekurangan E-mall
Tidak dapat mengetahui bentuk asli barang secara langsung. Karena yang ditampilkan berupa foto dan detail produk, maka kita tidak mengetahui bentuk asli barang tersebut seperti apa. Waktu pengiriman. Waktu pengiriman tidak selalu tepat waktu.
Keamanan. Karena biasanya pembayaran dilakukan dengan mentransfer sejumlah uang ke nomor rekening tertentu, hal ini bisa dimanfaatkan pihak yang bertanggung jawab untuk menyalahgunakan hal tersebut.

Terdapat 4 jenis e-mall :
1. General stores/malls
General stores/mall merupakan e-mall yang menyediakan berbagai jenis barang, mulai dari barang yang berbentuk misalnya buku, ataupun barang yang tidak berbentuk misalnya program atau software. Contoh dari jenis e-mall ini adalah amazon.com, choicemall.com, shop4.com. Berikut merupakan gambaran sederhana dari amazon.com


2. Specialized stores/malls
Specialized stores merupakan salah satu bentuk e-mall yang menjual suatu lini barang tertentu saja. Contoh dari e-mall ini adalah amazon.com, awalnya amazon.com memulai usahanya dengan hanya menjual buku saja, namun saat ini telah berkembang dan tidak hanya menjual buku saja tetapi sudah mampu menjual berbagai jenis barang. Di Indonesia juga terdapat jenis e-mall ini, contohnya adalah toko Gramedia, seperti kita ketahui Gramedia merupakan salah satu toko buku besar di Indonesia, saat ini Gramedia tidak hanya menjual buku mereka secara manual (melalui cabang-cabang toko) saja tetapi juga melalui media internet. Gramedia memiliki situs sendiri yang berfungsi sebagai e-mall sehingga konsumen dapat melihat buku apa saja yang dijual oleh gramedia, kemudian melakukan transaksi jual-beli. Berikut merupakan tampilan dari situs gramedia.com








3. Regional versus global stores
Regional store merupakan toko yang hanya melayani suatu daerah tertentu saja, contohnya adalahi e-grocers atau penjual furnitur, melayani customer yang berada pada lingkungannya saja contoh lain misalnya parknshop.com hanya melayani hongkong. Berbeda dengan regional strores, global strores bersifat lebih global dalam perdagangannya dan jenisnya dapat berupa General stores ataupun Specialized stores, contoh dari jenis global strores seperti amazan.com choicemall.com, shop4.com.

4. Pure online organizations versus click-and-mortar stores
Pure online organizations merupakan jenis stores yang hanya focus pada aktivitas online saja tanpa menggabungkannya dengan aktivitas offline contoh dari store ini adalah softpedia.com yang merupakan situs yang menjual bermcam-macam software, contoh lain adalah sciencedirect.com yang merupakan situs yang menjual bermacam-macam jurnal secara online.
Clik and mortar stores merupakan salah satu dari bentuk toko yang menggabungkan antara system online dan offline. Contoh dari jenis toko ini adalah wal-mart. Cara kerja toko ini sebagai berikut, konsumen dapat memesan barang yang dibutuhkan melalui media online yaitu internet. Kemudian konsumen mengambil barang tersebut langsung ke toko tersebut ataupun dapat melalui system delivery order. Salah satu keunggulan dari toko ini adalah konsumen dapat melihat barang-barang yang dijual beserta harganya. Di Indonesia jenis toko ini diaplikasi oleh toko buku gramedia.

Sumber :
http://puputchandra.wordpress.com/2009/03/19/e-mall/
http://irwan-prasetya.blogspot.com/2011/01/e-mall.html
 

Tidak ada komentar :

Posting Komentar